INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA BALINGASAL KECAMATAN PADURESO KABUPATEN KEBUMEN

BPD GELAR MUSDES PENYUSUNAN RANCANGAN APB DESA TAHUN ANGGARAN 2024

BPD GELAR MUSDES PENYUSUNAN RANCANGAN APB DESA TAHUN ANGGARAN 2024

BERITA DESA | Badan Permusyawaratan Desa (BPD) bersama Pemerintah Desa Balingasal mengadakan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka pembahasan rancangan APBDes tahun 2024 bertempat di Balaidesa Balingasal. (23/11/2023) Pelaksanaan Musdes ini merupakan tindak lanjut dari Rapat BPD bersama Pemerintah Desa dalam rangka pembahasan Rencana Anggaran Belanja (RAB) yang disampaikan oleh Pelaksana Kegiatan sesuai bidang dan kegiatan.

Hadir dalam Musdes antara lain Forkompincam Padureso (Camat, Kapolsek dan Danposramil) Kasi PMD, Plt Kasi Tapem Kecamatan Padureso dan Pendamping Ahli dari Kebumen. Untuk Prioritas Penggunaan Dana Desa pada prinsipnya mengikuti ketentuan Permendes PDTT Nomor 7 Tahun 2023 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2024.

Musdes dipimpin langsung oleh Ketua BPD (Sumiyanta), dalam sambutannya menjelaskan bahwa Musdes ini merupakan penjabaran atau tindak lanjut dari Rencana Kerja Pemerintah Desa yang sudah disusun bersama pada bulan Agustus s.d September lalu. Hari ini kami paparkan rinciannya sesuai Bidang dan kegiatannya, yang nanti kami minta kepada Ketua Tim Penyusun APB Desa untuk memaparkannya.

Musdes ini juga mengundang unsur-unsur lembaga desa, antara lain perwakilan dari LKMD, TP. PKK, Karang Taruna, Ketua RT dan RW, serta Posyandu dan Tomas/Toga.

Dalam paparannya Ketua Tim Penyusun APB Desa (Udhi Purnomo) menyampaikan beberapa hal, antara lain Rencana Pendapatan, Rencana Belanja serta Pembiayaan. Rencana Pendapatan di Tahun 2024 sebesar Rp.1.536.778.000,- yang terdiri dari PAD Rp.140.600.000,-; Transfer Rp.1.395.878.000,; dan Lain-lain Rp.300.000,-

Untuk Belanja Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa sebesar Rp.778.713.000,-; Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa Rp.197.000.000,-; Bidang Pembinaan Kemasyarakatan Rp.77.450.000,-; Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa Rp.382.615.000,-; dan Bidang Penanggulangan bencana, darurat dan mendesak desa sebesar Rp.103.600.000,-

Penerimaan Pembiayaan sebesar Rp.81.838.100,- Pengeluaran Pembiayaan Rp.0,- terdapat sisa lebih Pembiayaan Anggaran sebesar Rp.79.238.100,-

Hasil musdes ini menjadikan dasar Tim Penyusun untuk membuat Peraturan Desa tentang APB Desa Tahun Anggaran 2024 yang sebelumnya akan diajukan Evaluasi oleh Bupati melalui Camat.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita Desa

Statistik Pengunjung