INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA BALINGASAL KECAMATAN PADURESO KABUPATEN KEBUMEN

APA SIH COVID-19

APA SIH COVID-19

APA SIH COVID-19

BERITA DESA | Halo! Selamat datang di Pusat Informasi Covid-19 powered by Kemkominfo RI. Semoga kamu sehat-sehat selalu.

Apa saja sih yang ingin kamu ketahui mengenai Covid-19? 

A. Kabar Covid-19 terkini di Indonesia

Situasi virus corona (COVID-19) 05 April 2020

Global
Negara / Kawasan: 209
Kasus Terkonfirmasi: 1.093.349
Kematian: 58.620

Indonesia
Positif: 2.273
Sembuh: 164
Meninggal: 198

Untuk info peta sebaran COVID-19 bisa klik link berikut https://www.covid19.go.id/situasi-virus-corona/

B. Sebenarnya apa sih Covid-19 itu?

Coronavirus itu merupakan keluarga besar virus yang dapat menyerang manusia dan hewan. Nah, pada manusia, biasanya menyebabkan penyakit infeksi saluran pernafasan, mulai dari flu biasa hingga penyakit serius, seperti MERS dan SARS. 

Covid-19 sendiri merupakan coronavirus jenis baru yang ditemukan pada manusia di daerah Wuhan, Provinsi Hubei, China pada tahun 2019.

Maka dari itu, Coronavirus jenis baru ini diberi nama Coronavirus Disease-2019 yang disingkat menjadi Covid-19.

C. Apa saja gejala Covid-19?

Gejala Covid-19 ini pada umumnya berupa:

✅ Demam 38°C
✅ Batuk kering
✅ Sesak nafas

Nah, kalau kamu habis berpergian dan 14 hari kemudian mengalami gejala ini, segera ke Rumah Sakit rujukan untuk memeriksakan diri kamu lebih menyeluruh. Oh ya, saat ke Rumah Sakit, jangan menggunakan transportasi umum ya.

Kenapa? Untuk mencegah penyebaran Covid-19 lebih luas. 

D. Bagaimana cara melindungi diri? 

Tunjukkan aksimu! 

Lindungi diri. Lindungi sesama.

Apa AKSI nyata yang dapat kamu lakukan? 

✅ Tetap di rumah. Bekerja, belajar dan beribadah di rumah

✅ Jaga jarak minimal 1 meter dengan orang di lain

✅ Jangan kontak langsung dengan orang bergejala COVID-19. Lakukan komunikasi via telepon, chat atau video call

✅ Hindari kerumunan

✅ Jangan sentuh mata, hidung dan mulut

✅ Selalu cuci tangan pakai sabun dan air mengalir! Sebelum makan dan menyiapkan makanan, setelah dari toilet, setelah memegang binatang dan sehabis berpergian

✅ Ketika batuk atau bersin, tutup mulut dan hidung dengan siku terlipat atau tisu. Buang langsung tisu ke tempat sampah setelah digunakan

✅ Beritahu petugas kesehatan jika kamu mengalami gejala, pernah kontak erat dengan orang bergejala atau bepergian ke wilayah terjangkit COVID-19

✅ Jika petugas kesehatan menyatakan kamu harus isolasi diri, maka patuhi agar lekas sembuh dan tidak menulari orang lain

✅ Bersikaplah terbuka tentang statusmu pada orang lain di sekitar. Ini adalah bentuk nyata kepedulianmu pada diri sendiri dan sesama

E. Bagaimana cara melindungi orang lain?

Yang bisa kamu lakukan untuk melindungi orang-orang terdekatmu dari Covid-19, yaitu:

- Saat kamu batuk atau bersin, jangan lupa untuk menjauh dan menutup mulut serta  hidung kamu dengan tissue, saputangan, atau lipatan siku.
- Segera membuang tisu atau masker yang telah kamu gunakan ke tempat sampah. 
- Jangan lupa untuk merobek masker yang telah digunakan ya, untuk mencegah penggunaan ulang masker. 
- Jangan lupa untuk mencuci tanganmu dengan sabun setelah batuk atau bersin. 
- Jangan meludah disembarang tempat
- Segera menghubungi Rumah Sakit rujukan bila orang terdekatmu mengalami gejala Covid-19 dengan menghubungi 119 ext 9

F. Masker perlu gak sih?

Pemakaian masker sebenarnya hanya untuk mereka yang sedang batuk-batuk atau bersin.

Penggunaan masker juga dikhususkan bagi petugas yang merawat Covid-19 ataupun orang-orang terdekat yang merawat orang bergejala Covid-19 

G. Rumah Sakit Rujukan Covid-19

Jawa Tengah

1. RSUP dr. Kariadi
2. RS dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten
3. RS Paru dr. Ario Wirawan 
4. RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo
5. RSUD dr. Moewardi Surakarta
6. RSUD Tidar Magelang
7. RSUD KRMT Wongsonegoro
8. RSUD Kardinah Tegal
9. RSUD Banyumas
10. RSU dr. Loekmonohadi 
11. RSUD Kraton Kab. Pekalongan
12. RSUD dr. Soeselo Slawi
13. RSUD RAA Soewondo Kendal

Bagikan info akurat tentang COVID-19 ke teman dan keluargamu ????
www.covid19.go.id
0811 333 99 000

Mari saling melindungi dari virus corona dengan mengunduh aplikasi pedulilindungi di www.pedulilindungi.id

Hotline 119 ext 9 untuk mendapatkan bantuan apabila ada gejala

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita Desa

Statistik Pengunjung