INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA BALINGASAL KECAMATAN PADURESO KABUPATEN KEBUMEN

Sosialisasi Proses Budidaya Jamur Tiram : Peningkatan Produktifitas Jamur Tiram di Desa Balingasal

Sosialisasi Proses Budidaya Jamur Tiram : Peningkatan Produktifitas Jamur Tiram di Desa Balingasal

BERITA DESA | Pada Kamis, 21 Juli 2022 telah diselenggarakan sosialisasi mengenai ‘Optimalisasi Budidaya Jamur Tiram’ di Balai Desa Balingasal. Acara ini diselenggarakan oleh Tim KKN PPM UGM dengan menghadirkan narasumber dari Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Padureso.

Materi yang disampaikan mencakup proses budidaya jamur tiram dari tahap awal atau hulu  hingga proses akhir atau hilir. Dijelaskan pula mengenai bagaimana penanganan hama penyakit dengan pestisida alami. BPP Kecamatan Padureso sangat menganjurkan untuk menjadikan pestisida kimia sebagai opsi terakhir. Lebih lanjut lagi, pihak BPP Kecamatan Padureso juga menjawab pertanyaan dari warga mengenai cara perawatan baglog sebagai media tanam jamur tiram serta opsi media tanam lainnya. Acara dihadiri oleh warga Desa Balingasal dan berlangsung dengan kondusif.

Pada akhir sesi, pihak BPP Kecamatan Padureso membuka kesempatan bagi seluruh warga desa yang ingin berkonsultasi mengenai budidaya jamur tiram maupun tanaman lainnya. Warga dapat dengan mudah mengunjungi kantor BPP Kecamatan Padureso untuk melakukan konsultasi mengenai permasalahan pertanian yang mereka miliki. Melalui sosialisasi yang diselenggarakan ini, diharapkan mampu meningkatkan pengetahuan masyarakat dan mendorong untuk terciptanya usaha-usaha baru di wilayah Desa Balingasal guna meningkatkan kesejahteraannya.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita Desa

Statistik Pengunjung